Assalamualaikum
sobat. Semoga tetap sehat dan selalu dalam lindunganNya. Amin.
Bertemu lagi nih. Langsung saja, kali ini saya akan sharing mengena Fungsi Numerik pada MySQL
Langsung saja setelah kemarik kita belajar fungsi String, serta waktu dan tangggal.
A. Pendahuluan
1. Pengertian
MySQL memiliki fungsi-fungsi yang berhubungan dengan operasi numerik.
2. Maksud dan Tujuan
- Mengenal fungsi yang ada pada MySQL
- Memahami fungsi Numerik pada MySQL
3. Hasil yang
diharapkan
Benar-benar memahami apa saja fungsi yang ada pada mySQL selain fungsi string, dan fungsi tanggal waktu.
B. Uraian
1. Alat dan Bahan
-PC/ Laptop
2. Durasi Waktu
5-10 menit
3.Uraian
Sebelumnya kita harus mengenal yakni
OPERASI ARITMATIKA
Operasi aritmatika terdiri dari:
+ = Penjumlahan
- = Pengurangan
* = Perkalian
/ = Pembagian
% = Sisa hasil bagi, modulus
Contoh penggunaan
SELECT 10/5;
Hasil keluaran pasti
2.
Fungsi-Fungsi Aritmatik antara lain:
1. ABX (x)
Fungsi digunakan untuk mengambil nilai absolut dari bilangan x. Contoh:
SELECT ABS (-20);
Hasilnya akan berupa
20
2. MOD (m, n)
Fungsi digunakan untuk mengoperasikan m modulus n. Contoh:
SELECT MOD (11, 2);
Hasil keluarannya adalah
1
3. FLOOR (x)
Fungsi digunakan untuk mengambil nilai integer terbesar yang tidak lebih besar dari x. Contoh
SELECT FLOOR (10.3576);
Hasil keluaran akan
10
4. CEILING (x)
Fungsi digunakan untuk mengambil nilai integer terkecil yang tidak lebih kecil dari x. Contoh
SELECT CEILING (10.3576);
Hail kelaran adalah
11
5. ROUND (x) / ROUND (x, d)
Fungsi digunakan untuk melakukan pembulatan bilangan x sebanyak di tempat presisi. Contoh
SELECT ROUND (10.3676,2);
Hasil keluaran yakni
10.36
6. POW (x) / POWER (x, n);
Fungsi digunakan untuk melakukan mengambil hasil pemangkatan dari X pangkat n. Contoh
SELECT POW (2, 10);
Hasil keluaran
1024
7. RAND () / RAND (x)
Fungsi digunakan untuk mengambil nilai random diantara 0 s/d 1.0. Contoh:
SELECT RAND ();
Hasil keluaran akan
0.96589817662341
8. TRUNCATE (x, d)
Fungsi digunakan untuk memotong bilangan x sepanjang d tempat desimal. Contoh
SELECT TRUNCATE (10.28372, 1);
Hasil keluaran adalah
10,2
C. Kesimpulan
Ada beberapa bagian dari fungsi numerik, dan kita harus memahami betul. Karenan ni adalah dasar dari pemrograman.
D. Hasil yang
diperoleh
Mengerti fungsi numerik yang ada pada mySQL.
E. Referensi
MySQL Dari Pemula Hingga Mahir (Achmad Solichin, Achmatim.Net).pdf
Wah terimakasih sudah membantu akhirnya dapet pencerahan tentang fungsinya
BalasHapusAlamsyah Project